banner1

Selamat datang di Website Resmi Pengadilan Agama Bangkalan

PENGADILAN AGAMA BANGKALAN MENDAPATKAN WAKIL KETUA BARU

Written by Super User on . Posted in Berita Seputar Pengadilan

Written by Super User on . Hits: 1229Posted in Berita Seputar Pengadilan

PENGADILAN AGAMA BANGKALAN MENDAPATKAN WAKIL KETUA BARU

 2

Bangkalan II 18 Juni 2019

Bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Bangkalan, Ketua Pengadilan Agama Bangkalan melantik Drs. H. Amar Hujantoro, M.H. sebagai Wakil Ketua Pengadilan Agama Bangkalan pada hari Kamis (27/08/2020). Merupakan suatu anugrah bagi Pengadilan Agama Bangkalan dengan kedatangan Wakil Ketua baru karena selama 2 tahun belakangan ini jabatan wakil ketua kosong, sehingga dengan kedatangan Wakil Ketua baru diharapkan dapat membawa Pengadilan Agama Bangkalan menjadi lebih baik lagi.

 3

Dalam perkenalan dan sambutan Wakil Ketua menyatakan akan mendukung program-program Ketua dan memberikan dukungan penuh guna membawa Pengadilan Agama Bangkalan menjadi yang terbaik. Wakil Ketua Pengadilan Agama Bangkalan yang baru dilantik juga menyatakan kesiapannya dalam mendukung Pengadilan Agama Bangkalan meraih predikat Wilayah Bebas Korupsi karena Pengadilan Agama Bangkalan ini adalah salah satu kandidat Pengadilan yang akan mengikuti penilaian Zona Integritas menuju WBK dan WBBM.

 5

Acara pelantikan Wakil Ketua ini juga dirangkaikan dengan acara pisah sambut untuk 4 orang hakim yang mutasi dan 1 orang pegawai Purna Bakti. Hakim yang mutasi tersebut adalah :

1. Drs. Abdul Samad, M.H. (Ketua Pengadilan Agama Bangkalan periode sebelumnya) yang mutasi promosi sebagai Wakil Ketua Pengadilan Agama Lumajang kelas 1 A dan sekarang telah mutasi promosi kembali menjadi Ketua Pengadilan Agama Ambon Kelas 1 A.

2. Zainuri Jali, S.Ag., M.H., yang mutasi menjadi Hakim Pengadilan Agama Nganjuk.

3. Dra. Hj. Farhanah, M.H. yang mutasi menjadi Hakim Pengadilan Agama Pamekasan.

4. Hj. Alfia Agustina Rahmah, S.H. yang mutasi menjadi Hakim Pengadilan Agama Bangil.

dan untuk pegawai yang purna bakti adalah H. Moh Hosen, S.H. Panitera Muda Permohonan Pengadilan Agama Bangkalan.

 

 

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Bangkalan

Jl. Soekarno Hatta No. 49 Bangkalan

Telp: 031-3095582
Fax:  031-3061482

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Jam Pelayanan

Jam Kerja

Senin - Kamis: 07:30 - 16:00 WIB
Jum'at : 07:00 - 16:00 WIB

Jam Istirahat
Senin - Kamis: 12:00 - 13:00 WIB
Jum'at : 11:30 - 13:00 WIB

Jadwal Sidang
Senin - Kamis : Pukul 09:00 - Selesai

Pengadilan Agama Bangkalan@2019