banner1

Selamat datang di Website Resmi Pengadilan Agama Bangkalan

MEMBELUDAK, PIHAK BERPERKARA PENUHI AREA PENGADILAN AGAMA BANGKALAN

Written by Salma on . Posted in Berita Seputar Pengadilan

Written by Salma on . Hits: 522Posted in Berita Seputar Pengadilan

MEMBELUDAK, PIHAK BERPERKARA PENUHI AREA PENGADILAN AGAMA BANGKALAN

 

1

Bangkalan – Senin (05/06/2023), area pelayanan Pengadilan Agama Bangkalan sejak pukul 08.00 WIB sudah terlihat ramai dengan banyaknya masyarakat pencari keadilan yang berdatangan dari berbagai daerah di Kabupaten Bangkalan. Hal ini terlihat dari banyaknya masyarakat yang memenuhi ruang tunggu PTSP dan ruang tunggu sidang yang telah disediakan. Berdasarkan pantauan petugas antrian, masyarakat yang memenuhi ruang tunggu merupakan para pihak yang akan menghadiri sidang maupun pihak yang akan mengajukan gugatan.

3

Panitera Pengadilan Agama Bangkalan,  Dra. Hj. Arikah Dewi Ratnawati, M.H.  menjelaskan bahwa penyebab ramainya Pengadilan Agama Bangkalan adalah karena jumlah perkara yang disidangkan hari ini sangat banyak. "Sidang hari ini merupakan sidang terbanyak di PA Bangkalan sepanjang Tahun 2023, yaitu sebanyak 68 perkara," tutur Panitera Pengadilan Agama Bangkalan tersebut. Seluruh sidang digelar di Ruang Sidang 1 Pengadilan Agama Bangkalan.

4

Kondisi ini tidak menyurutkan semangat seluruh Pegawai PA Bangkalan untuk tetap memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. Semua perkara yang diterima dan disidangkan, diselesaikan  dengan  cepat  dan tepat waktu. Karena hal ini merupakan wujud pelayanan prima yang diberikan oleh Pengadilan Agama Bangkalan kepada seluruh masyarakat khususnya para pihak pencari keadilan di wilayah kabupaten Bangkalan. Persidangan hari ini berjalan dengan lancar dan selesai tepat waktu. (sn)

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Bangkalan

Jl. Soekarno Hatta No. 49 Bangkalan

Telp: 031-3095582
Fax:  031-3061482

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Jam Pelayanan

Jam Kerja

Senin - Kamis: 07:30 - 16:00 WIB
Jum'at : 07:00 - 16:00 WIB

Jam Istirahat
Senin - Kamis: 12:00 - 13:00 WIB
Jum'at : 11:30 - 13:00 WIB

Jadwal Sidang
Senin - Kamis : Pukul 09:00 - Selesai

Pengadilan Agama Bangkalan@2019