PA BANGKALAN HADIRI BIMTEK PENYELESAIAN ADMINISTRASI PERKARA SECARA ELEKTRONIK DI LINGKUNGAN PTA SURABAYA
PA BANGKALAN HADIRI BIMTEK PENYELESAIAN ADMINISTRASI PERKARA SECARA ELEKTRONIK DI LINGKUNGAN PTA SURABAYA
Bangkalan – Pada hari Rabu (24/5/2023), bertempat di Aula PTA Surabaya dalam rangka meningkatkan kompetensi tenaga teknis, Pengadilan Tinggi Agama Surabaya menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyelesaian Administrasi Perkara Secara Elektronik di lingkungan PTA Surabaya dan Pengadilan Agama Sewilayah PTA Surabaya. Bimtek tersebut dihadiri langsung oleh Panitera Muda Hukum, Panitera Muda Permohonan dan Operator Kinsatker (melalui online) pada PTA Surabaya serta Panitera, Panitera Muda dan Operator Kepaniteraan pada Pengadilan Agama se-Jawa Timur. Acara berlangsung pada pukul 07.30 WIB sampai dengan selesai.
Acara tersebut diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne MA, dilanjutkan dengan laporan panitia dan sambutan KPTA. Bimtek penyelesaian administrasi perkara secara elektronik tersebut dibuka secara resmi oleh Ketua PTA Surabaya, Dr. H. Bahruddin Muhammad, S.H., M.H. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa, “Diharapkan setelah bimtek ini, seluruh peserta mendapatkan pengetahuan dan wawasan dalam mengelola administrasi perkara secara elektronik, oleh karena itu diharapkan bapak ibu menyerap pengetahuan sebanyak-banyaknya melalui materi-materi yang disampaikan oleh narasumber”.
Narasumber pertama disampaikan oleh tim dari Badilag dengan materi Implementasi Administrasi Kinerja Berbasis Elektronik (Kinsatker e-register). Kemudian dilanjutkan dengan materi Administrasi Perkara dan Persidangan secara elektronik yang disampaikan oleh tim dari Biro Hukmas MA RI. Materi selanjutnya ialah Implementasi Administrasi Kinerja Banding Elektronik (Kinsatker e-register), Kinsatker (e-monev) dan Kinsatker (e-pelaporan) yang disampaikan oleh tim Badilag. Sebelum penutupan adalah sesi tanya jawab antar peserta dengan narasumber. (ip)