banner1

Selamat datang di Website Resmi Pengadilan Agama Bangkalan

PA BANGKALAN IKUTI SOSIALISASI TEKNIS PENGINPUTAN APLIKASI E-MONEV BAPPENAS TAHUN 2023

Written by Salma on . Posted in Berita Seputar Pengadilan

Written by Salma on . Hits: 396Posted in Berita Seputar Pengadilan

PA BANGKALAN IKUTI SOSIALISASI TEKNIS PENGINPUTAN APLIKASI E-MONEV BAPPENAS TAHUN 2023

 

1

Bangkalan – Pengadilan Agama Bangkalan menghadiri kegiatan Sosialisasi Teknis Penginputan Aplikasi E-Monev Bappenas Tahun 2023 yang digelar oleh Biro Perencaaan Mahkamah Agung RI dengan bekerjasama dengan Bappenas pada Senin, (17/04/2023). Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan surat Badan Urusan Administrasi Nomor : 90/Bua.1/OT.01.1/04/2023, tanggal 11 April 2023. Bertempat di ruang  kesekretariatan, acara ini dihadiri oleh Kepala Sub Bagian PTIP (Perencanaan, Informasi Teknologi dan Pelaporan) Pengadilan Agama Bangkalan, Bapak R. Brudin Adi Kusuma, S.E.

2

Acara yang digelar secara daring melalui zoom meeting ini digelar pukul 09.00 WIB dan berakhir pada 14.30 WIB. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung RI dan doa bersama. Acara dilanjutkan dengan Laporan Kegiatan dan Kata Sambutan dari Kepala Biro Perencaaan Mahkamah Agung RI, Bapak H. Sahwan, S.H., M.H. Beliau mengatakan bahwa agenda ini penting untuk dilaksanakan sebagai sarana refreshment mengenai penginputan realisasi kinerja anggaran di Aplikasi E-Monev Bappenas kepada seluruh satuan kerja pengadilan di Indonesia. Mengingat deadline penginputan realisasi adalah 5 Mei 2023, Beliau juga menghimbau kepada seluruh peserta agar mengikuti sosialisasi ini dengan seksama sehingga input realisasi bisa segera dilaksanakan.

Materi disampaikan oleh Ibu Sinta Paramita dari perwakilan Bappenas terkait Aplikasi E-Monev Bappenas. Beliau menyampaikan tata cara penginputan realisasi di aplikasi e-Monev Bappenas dan dilanjutkan dengan demonstrasi secara langsung oleh perwakilan satuan kerja pengadilan. Melalui kegiatan sosialisasi ini, diharapkan agar seluruh peserta zoom meeting memiliki pemahaman mengenai langkah-langkah penginputan data pada aplikasi e-monev Bappenas. (sn)

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Bangkalan

Jl. Soekarno Hatta No. 49 Bangkalan

Telp: 031-3095582
Fax:  031-3061482

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Jam Pelayanan

Jam Kerja

Senin - Kamis: 07:30 - 16:00 WIB
Jum'at : 07:00 - 16:00 WIB

Jam Istirahat
Senin - Kamis: 12:00 - 13:00 WIB
Jum'at : 11:30 - 13:00 WIB

Jadwal Sidang
Senin - Kamis : Pukul 09:00 - Selesai

Pengadilan Agama Bangkalan@2019