banner1

Selamat datang di Website Resmi Pengadilan Agama Bangkalan

KULTUM PERDANA, KETUA PA BANGKALAN SAMPAIKAN MATERI TENTANG KANDUNGAN SURAT AL MA'UN

Written by Salma on . Posted in Berita Seputar Pengadilan

Written by Salma on . Hits: 402Posted in Berita Seputar Pengadilan

KULTUM PERDANA, KETUA PA BANGKALAN SAMPAIKAN MATERI TENTANG KANDUNGAN SURAT AL MA'UN

 

1

Bangkalan – Awal Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Pengadilan Agama Bangkalan menyelenggarakan kultum setelah sholat Dzhuhur berjamaah, Selasa (28/03/2023) di Lobby Lantai 2. Kegiatan ini digelar guna menambah ketakwaan dan mempertebal keimanan jajaran Pegawai Pengadilan Agama Bangkalan di Bulan suci Ramadhan. Perdana pada Bulan Ramadhan 1444 H ini, Ketua Pengadilan Agama Bangkalan (YM. Drs. Khairuddin, M.H.) memberikan materi kultum tentang kandungan Surat Al Ma'un. Turut hadir Wakil Ketua Pengadilan Agama Bangkalan (YM. M. Syaefuddin, S.H.I., M.Sy.) dan seluruh aparatur Pengadilan Agama Bangkalan.

2

Ketua Pengadilan Agama Bangkalan menyampaikan kandungan Surat Al Ma'un secara garis besar menggambarkan tentang kemunafikan, ketidaktulusan, dan kepura-puraan. Mereka ini adalah orang-orang yang mendustakan agama, lalai dalam sholat, dan bersifat riya. Artinya, meskipun mereka beribadah, sholat yang ia lakukan hanya untuk mendapatkan pujian bukan semata-mata untuk mencari keridhaan Allah.

Seluruh jamaah yang hadir sangat antusias mendengarkan kultum yang disampaikan oleh Ketua Pengadilan Agama Bangkalan. Kegiatan Kultum di Bulan Ramadhan merupakan kegiatan rutin dilaksanakan setiap hari seusai sholat Dzhuhur dengan daftar penceramah yang telah disusun selama satu bulan oleh majelis taklim Pengadilan Agama Bangkalan. Semoga melalui kultum yang telah diberikan memberikan pencerahan dan pelajaran bagi seluruh jamaah, khususnya warga Pengadilan Agama Bangkalan sehingga berguna dalam kehidupan sehari-hari.

 

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Bangkalan

Jl. Soekarno Hatta No. 49 Bangkalan

Telp: 031-3095582
Fax:  031-3061482

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Jam Pelayanan

Jam Kerja

Senin - Kamis: 07:30 - 16:00 WIB
Jum'at : 07:00 - 16:00 WIB

Jam Istirahat
Senin - Kamis: 12:00 - 13:00 WIB
Jum'at : 11:30 - 13:00 WIB

Jadwal Sidang
Senin - Kamis : Pukul 09:00 - Selesai

Pengadilan Agama Bangkalan@2019