banner1

Selamat datang di Website Resmi Pengadilan Agama Bangkalan

DEMI KELANCARAN SIDANG KELILING, PA BANGKALAN PERSIAPKAN LOKASI SIDANG KELILING

Written by indah on . Posted in Berita Seputar Pengadilan

Written by indah on . Hits: 383Posted in Berita Seputar Pengadilan

DEMI KELANCARAN SIDANG KELILING, PA BANGKALAN PERSIAPKAN LOKASI SIDANG KELILING

Bangkalan – Pada tanggal 16 Februari 2023, Pengadilan Agama Bangkalan telah melaksanakan persiapan sidang di luar gedung (Sidang Keliling). Kegiatan ini dilakukan sebagai Langkah mempersiapkan dengan matang mengenai lokasi dan mekanisme persidangan di luar gedung. Pada minggu ketiga Bulan Februari 2023 ini, Pengadilan akan melaksanakan kegiatan sidang keliling dengan lokasi di Kecamatan Geger.

WhatsApp Image 2023 02 16 at 15.13.56

Rombongan Pengadilan Agama Bangkalan melaksanakan persiapan demi kelancaran sidang di esok hari. Rombongan Pengadilan Agama Bangkalan yang berjumlah 4 orang meluncur ke Kecamatan Geger menggunakan kendaraan roda 4. Pegawai berangkat dari kantor Pengadilan Agama Bangkalan pada pukul 12.30 WIB. Perjalanan ditempuh dengan kurun waktu 1 jam 10 menit sehingga rombongan tiba pada pukul 13.40 WIB.

WhatsApp Image 2023 02 17 at 09.30.19

WhatsApp Image 2023 02 16 at 15.13.57

Sidang di luar gedung di Kecamatan Geger kali ini akan dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 17 Februari 2023. Kegiatan ini digelar di Pondok Pesantren AN NAFI'IYAH. Lokasi lebih tepatnya ada di jalan KH. Nafi'i NO 11, Kecamatan Geger, Kabupaten  Bangkalan, Provinsi Jawa Timur. Sidang keliling ini adalah sidang keliling kedua pada tahun 2023 ini. Persiapan berjalan dengan lancar dan rombongan kembali ke kantor Pengadilan Agama Bangkalan pada pukul 15.00 WIB.(wir)

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Bangkalan

Jl. Soekarno Hatta No. 49 Bangkalan

Telp: 031-3095582
Fax:  031-3061482

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Jam Pelayanan

Jam Kerja

Senin - Kamis: 07:30 - 16:00 WIB
Jum'at : 07:00 - 16:00 WIB

Jam Istirahat
Senin - Kamis: 12:00 - 13:00 WIB
Jum'at : 11:30 - 13:00 WIB

Jadwal Sidang
Senin - Kamis : Pukul 09:00 - Selesai

Pengadilan Agama Bangkalan@2019