banner1

Selamat datang di Website Resmi Pengadilan Agama Bangkalan

PIMPINAN GELAR RAPAT GUNA PEMBERIAN REWARD KE PEGAWAI

Written by indah on . Posted in Berita Seputar Pengadilan

Written by indah on . Hits: 408Posted in Berita Seputar Pengadilan

PIMPINAN PA BANGKALAN GELAR RAPAT GUNA PEMBERIAN REWARD KE PEGAWAI

Bangkalan – Kamis (02/02/2023) telah dilaksanakan rapat guna membahas mengenai pemberian reward kepada pegawai. Rapat dilaksanakan di Ruang Media Center Pengadilan Agama Bangkalan. Pada rapat kali ini turut hadir Bapak Drs. Khairuddin, M.H. selaku Ketua Pengadilan Agama Bangkalan yang memimpin jalannya rapat ini. Selain itu hadir juga Bapak H. A. Zahri, S.H., M.H.I. selaku Wakil Ketua Pengadilan Agama Bangkalan, serta Panitera dan Sekretaris Pengadilan Agama Bangkalan. Rapat dilaksanakan pada pukul 10.00 WIB.

WhatsApp Image 2023 02 03 at 12.40.35

Pada rapat kali ini membahas mengenai reward yang akan diberikan kepada pegawai Pengadilan Agama Bangkalan. Reward sendiri merupakan pemberian penghargaan bagi pegawai. Reward merupakan suatu tanda apresiasi dari instansi yang bertujuan untuk menaikkan motivasi pegawai lain untuk bisa berhasil juga, karena dengan adanya persaingan yang sehat, maka suasana kerja akan terasa lebih kompetitif dan produktif. Nantinya reward akan dijadikan beberapa kategori, yaitu reward bagi hakim, pegawai PNS, serta untuk PPNPN.

WhatsApp Image 2023 02 03 at 12.40.36

Pada pembahasan rapat ini juga dibahas mengenai ketentuan untuk pemberian reward ini. Hasil keputusan bersama antara lain ialAh indikator – indikator yang digunakan dalam penilaian. Indikator tersebut yaitu kedisiplinan, tanggung jawab, kreativitas & inovasi, komunikasi, serta penampilan. Selain itu juga telah disepakati reward ini tidak berlaku untuk ketua, wakil ketua, panitera dan sekretaris. Rapat berjalan lancar dan selesai pada pukul 11.30 WIB.(wir) 

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Bangkalan

Jl. Soekarno Hatta No. 49 Bangkalan

Telp: 031-3095582
Fax:  031-3061482

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Jam Pelayanan

Jam Kerja

Senin - Kamis: 07:30 - 16:00 WIB
Jum'at : 07:00 - 16:00 WIB

Jam Istirahat
Senin - Kamis: 12:00 - 13:00 WIB
Jum'at : 11:30 - 13:00 WIB

Jadwal Sidang
Senin - Kamis : Pukul 09:00 - Selesai

Pengadilan Agama Bangkalan@2019