PENGADILAN AGAMA BANGKALAN IKUT SUKSESKAN PEMBAGIAN 10 JUTA BENDERA MERAH PUTIH
PENGADILAN AGAMA BANGKALAN IKUT SUKSESKAN PEMBAGIAN 10 JUTA BENDERA MERAH PUTIH
Bangkalan – Ketua Pengadilan Agama Bangkalan, Bapak Moh. Mujtaba, S.Ag., S.H., M.H., menghadiri kegiatan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih. Pemerintah Kabupaten Bangkalan secara simbolis membagikan bendera merah putih kepada masyarakat, di Halaman Kantor Pemerintah Kabupaten Bangkalan, Rabu (10/8/2022). Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih ini merupakan program yang digagas Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum, Kementerian Dalam Negeri (Ditjen Politik dan PUM Kemendagri) bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota seluruh lndonesia.
Tujuan dari kegiatan ini ialah untuk meningkatkan rasa nasionalisme masyarakat dalam memperingati HUT RI ke-77 tingkat Kabupaten Bangkalan.
Kegiatan ini ditandai dengan acara pembagian Bendera Merah Putih secara simbolis oleh Wakil Bupati Bangkalan bersama Ketua DPRD, Kapolres, Dandim, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Ka. Rutan, dan pimpinan perangkat daerah lainnya.
Dalam sambutannya Bupati pun berpesan, “Kepada seluruh masyarakat untuk wajib mengibarkan Bendera Merah Putih dari tanggal 1 sampai 31 Agustus 2022 sebagai bentuk rasa cinta tanah air kita kepada bangsa dan negara,” tutur beliau. (ip)