banner1

Selamat datang di Website Resmi Pengadilan Agama Bangkalan

PA BANGKALAN GELAR PUBLIC CAMPAIGN ANTI GRATIFIKASI

Written by intan on . Posted in Berita Seputar Pengadilan

Written by intan on . Hits: 236Posted in Berita Seputar Pengadilan

DALAM RANGKA HUT MAHKAMAH AGUNG RI KE-79, PA BANGKALAN MEMBAGIKAN SOUVENIR

 

IMG 6490

Bangkalan – Pada Senin (19/08/2024), dalam rangka HUT Mahkamah Agung RI Ke-79, PA Bangkalan turut serta dalam Upaya pencegahan korupsi dengan menggelar kampanye anti gratifikasi dan anti korupsi di PA Bangkalan. Dalam kampanye ini, PA Bangkalan membagikan stiker dan gantungan kunci kepada para pihak berperkara sebagai bentuk edukasi dan sosialisasi. Kegiatan public campaign pengendalian gratifikasi dilakukan dengan stiker yang bertuliskan “Tolak Gratifikasi, Ciptakan Pribadi Bebas dari Korupsi”.

Kegiatan public campaign merupakan kegiatan dalam rangka pelaksanaan Pembangunan Zona Integritas PA Bangkalan menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani. Ketua PA Bangkalan, Ibu Dewiati, S.H., M.H., mengungkapkan pentingnya peran masyarakat dalam memberantas korupsi. “Public campaign ini adalah salah satu upaya kami dalam memberantas korupsi dan gratifikasi dengan melibatkan masyarakat secara langsung dalam gerakan anti korupsi”, ujar beliau. Para pihak yang menerima stiker dan gantungan kunci tampak antusias dengan public campaign ini.

IMG 6511

IMG 6500

Masyarakat berharap dengan adanya kampanye ini dapat meningkatkan kesadaran akan bahaya korupsi dan gratifikasi. “Saya mendukung penuh upaya pengadilan dalam memerangi korupsi. Semoga dengan adanya public campaign ini, masyarakat bisa semakin peduli akan pentingnya integritas”, ujar salah seorang pihak berperkara.

Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharap masyarakat kabupaten Bangkalan turut mengawal dan mendukung implementasi pembangunan Zona Integritasi di Pengadilan Agama Bangkalan serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap Pelayanan Pengadilan yang bersih dari Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme dan bebas dari Pungli dan Gratifikasi. Dengan terlaksananya pencanangan zona integritas menuju wilayah bebas korupsi, PA Bangkalan terus melanjutkan program-program kerja yang mengedepankan integritas tinggi. Selain untuk perbaikan pelayanan, diharapkan kegiatan semacam ini bisa memberikan kesadaran pada masyarakat umum tentang budaya kerja yang anti korupsi. (ip)

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Bangkalan

Jl. Soekarno Hatta No. 49 Bangkalan

Telp: 031-3095582
Fax:  031-3061482

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Jam Pelayanan

Jam Kerja

Senin - Kamis: 07:30 - 16:00 WIB
Jum'at : 07:00 - 16:00 WIB

Jam Istirahat
Senin - Kamis: 12:00 - 13:00 WIB
Jum'at : 11:30 - 13:00 WIB

Jadwal Sidang
Senin - Kamis : Pukul 09:00 - Selesai

Pengadilan Agama Bangkalan@2019